Header Ads

KANTOR DESA JAYAPURA KECAMATAN CIGALONTANG "BANGUNAN UNIK,TAHAN BENCANA"

Kabupaten Tasikmalaya KR.
 KANTOR, Desa Jayapura Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya Jawa Barat,telah di Bangun dengan Bantuan Pemerintah Pusat ,dengan anggaran -+Rp.250 Jutaan ,dana sebesar itu hasil "Sih piwelas" dari pemerintah Pusat dan ketokohan se-seorang Tokoh putra Daerah Tasik Asli "Bapak Solohin GP",Ex-Gubernur Jawa Barat yang per-duli dengan Keberadaan daerahnya,yang ketika Bencana Gempa berkekuatan 7,5 Skala Rigter mengguncang Tasikmalaya ,dan imbas dari bencana yang dahsyat tersebut sempat memporak-porandakan Kecamatan Cigalontang .
Keberadaan Bangunan Desa hasil bantuan dari Pemerintah dan Dedikasi "Seseorang" tersebut Designnya sangat Unik , bangunan tersebut di rancang Khusus tahan bencana (Gempa).
Struktur unik tersebut,bisa di lihat ,dari kemewahan Design bahan bangunan "Bambu Hitam" mendominasi struktur Bangunan Unik itu,atapnya dari "Injuk" dan berlapis "Hateup" (bahan Atap,dari daun Kelapa) dan bisa di pastikan Bangunan Kantor Desa Jayapura tersebut dengan Corak "Sunda-Nyunda pisan" ,salah seorang Masyarakat Desa Jayapura ketika di pinta Komentarnya menyatakan "Kantor Desa yang dulu juga,sebetul-nya bantauan Khusus dari pusat dengan "Design" tahan bencana ,namun karena dahsyatnya gempa 2009 yang lalu itu ,dan karena sudah ter-amat tua,ya..bangunan itu  tidak bisa,bertahan ,dan sekarang kami merasa bangga mepunyai Kantor Desa yang unik ini",Ujar Use kepada kabar-rakyat.blogspot.com.
"Bahkan penguat nya pun Tali dari (sabut kelapa) yang di pilin,dan bisa di buktikan di bangunan ini,jenis "Paku" tidak mendominasi dan cukup pakai tali sabut Kelapa yang dipilin membentuk "Tambang" (Tali Kuat). 
Kepala Desa Jayapura Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya H.Eeng .Y ketika di temui di Kantor Desa ter-Unik tersebut menyatakan "Mudah-mudahan tanggal 16/7/2011 (Senin yang akan-datang) Gunting pita nya akan di laksanakan dan Bapa Solohin GP,pun akan hadir ke sini bersama Bupati H.UU R.Ulum-pun rencananya akan menyemat-kan hadir dalam acara Gunting Pita peresmian Kantor Desa Jayapura ini ",Jelasnya.(Rizal)

Tidak ada komentar