Header Ads

Soal Calon Sekda Sumedang Kepala BKPSDM: Masih Menunggu Rekom Dari Mendagri

Kota, Koran Sumedang.
Setelah melewati beberapa proses penjaringan, Uji kompetensi dan persyaratan yang di butuhkan oleh Panitia seleksi terkait dengan calon Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang. Hasil seleksi itu lalu di serahkan ke Bupati Sumedang H.Dony Ahmad Munir dan pada Jumat (14/12) kemarin, baru diserahkan ke provinsi dan di tindaklanjuti ke Mendagri untuk mendapatkan rekomondasi.

“Proses seleksi dan uji kompetensi sudah selesai di laksanakan kemarin, hasil dari seleksi tersebut tetap masih tiga nama yaitu Sonson Nurihsan, Endah Kusyaman dan Herman Suryatman,”jelas Kepala BKPSDM Kabupaten Sumedang H.Endi Ruslan saat di konfirmasi Koran Sumedang Senin (17/12) diruang kerjanya.

Dikatakan H.Endi Ruslan, hasil dari seleksi tersebut sudah ada ditangan pak Bupati H.Dony Ahmad Munir dan pada hari Jumat (14/12) kemarin berkasnya sudah di layangkan ke Provinsi.

“Sekarang hanya tinggal menunggu rekomondasi dari Kementrian Dalam Negeri dan di mungkinkah untuk jadi calon Sekda Kabupaten Sumedang minggu depan sudah ada hasilnya,Insya Allah,”pungkasnya.**[Dady]

Tidak ada komentar