Header Ads

KAPOLRES KAB.TASIKMALAYA PERIODE 2008 DATANGI PANGGILAN KEJAKSAAN NEGERI JAKARTA SELATAN

Jakarta "kabar-rakyat.blogspot.com"Tujuh kapolres di wilayah Jawa Barat hadir di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (9/12). Mereka didengar keterangannya dalam kasus dana pengamanan Pemilihan Gubernur Jabar tahun 2008 saat terdakwa Susno Duadji menjabat sebagai Kapolda Jabar.
Tujuh kapolres tersebut masing-masing wilayah Sukabumi, Kuningan, Purwakarta, Cianjur, Indramayu, Bogor dan Tasikmalaya. Pada majelis hakim pimpinan Charis Mardiyanto, tujuh kapolres tersebut mengakui adanya pemotongan dana Pilgub tersebut. Mereka mengetahui adanya pemotongan tersebut atas laporan dari bendahara satuan kerja (Binsatker).Besarnya potongan masing-masing wilayah polres, tidak sama dan bervariasi. Potongan tersebut jika dijumlah sekitar Rp 15 miliar.
Dana yang diterima oleh masing-masing kapolres berasal dari dana hibah Provinsi Jawa Barat. Namun mereka tidak tahu alasan dan untuk apa pemotongan tersebut. Sedangkan pertanggungjawabkan keuangannya sesuai dengan penerimaan yang ada di kwitansi.
Terhadap keterangan tersebut Susno menyatakan tidak pernah memerintahkan adanya pemotongan dana keamanan Pilgub tersebut. Sidang diundur lagi masih pemeriksaan saksi.

Tidak ada komentar