Header Ads

Tasik Banjir

Tasikmalaya: Hujan deras dari Jumat (13/5) sore hingga malam memicu banjir di sejumlah ruas jalan di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Apalagi, kondisi drainase buruk dan tidak terawat. Alhasil, banjir meninggi.

Ketinggian banjir mencapai satu meter. Di Jalan HZ Mustopa, sejumlah kendaraan mogok akibat banjir. Jalan di sekitarnya macet. Sejumlah pedagang kaki lima bahkan tidak sempat mengamankan barang dari rendaman air.

Selain hujan deras, banjir diperparah dengan saluran drainase di sepanjang jalan yang tidak terawat. Buntutnya, drainase tidak mampu menampung air dan meluber ke jalan hingga menggenangi pertokoan di sekitarnya

Tidak ada komentar