Header Ads

BPR CIPATUJAH 3 TAHUN MEMBANTU MASYARAKAT

IJ.Kab. Tasikmalaya
PD.BPR LPK Cipatujah Cabang Bantar Kalong adalah lembaga Keuangan yang terbilang luar biasa, semenjak 27 Juli 2012 telah melayani masyarakat.
sejak berdirinya lembaga ini dipimpin oleh Imam Dermawan S.SOS .menurut kang Iman (panggilan Iman dermawan) “ BPR LPK Cipatujah cabang Bantarkalong ini sejak berdiri melayani komsumen bukan haya masyarakat bantarkalong, tapi dari Kecamatan tetangga pun banyak, seperti, Cibalong,Parungponteng,Bahkan ada yang dari Luar Kabupaten, Seperti Kota Tasikmalaya, dan Kab.Garut,” Terangnya
menurut beliau, jumlah konsumen yang mencapai 20,000 orang menandakan tingkat kepercayaan masyarakat terhadap lembaga ini. “ Jumlah konsumen kurang lebih 20.000 orang, ini indikator capaian yang luamayan tinggi, semakin banyak konsumen berarti tingkat kepercayaan pada lembaga ini sangat besar “ paparnya
BPR yang melayani anggunan surat-surat penting seperti SK, PNS/Pensiunan ataupun Surat tanah ini, bisa memberikian pencairan dana sebesar 60% dari Penghasilan tetap konsumen tergantung dari kesepakatan bersama.
saat ditanya suka dukanya kerja di lembaga ini, kang iman memberikan sedikit komentar “ kalau ditanya suka duka, ya dimanapun dan apapun pekerjaanya pasti ada suka dan duka, kalau di lembaga ini, sukanya yang jelas pengalaman dan banyak pembelajaran dan meningkatkan kemampuan, adapun sebaliknya kalau dukanya, ya..mengejar target, dan berhadapan langsung dengan konsumen dengan berbagai latarbelakang, tapi semua itu kita nikmatai, demi kepuasan konsumen” paparnya
lembaga yang mempunyai motto “Memberi pelayanan dengan tepat waktu” ini menurut kang iman bermodal dari bantuan Provinsi, bantuan pemda, dan yang paling penting adalah kepercayaan masyarakat
* Endang/Sumiati

Tidak ada komentar