Header Ads

Terpeleset Saat Bekerja Pegawai PLN Terjun Bebas ke Sungai Cipeles

Kota, KORAN SUMEDANG
Salah seorang pegawai PLN Sumedang harus mengalami memar memar dan cidera tangan akibat terpeleset saat sedang melakukan pengerjaan perbaikan Kabel PLN ke sungai Cipeles Jalan Mayor Abdurachman/Jembatan Pasifik Kecamatan Sumedang Utara, Jumat (21/12)

Menurut Anggota Pusdalops PB BPBD Kabupaten Sumedang. Ato Arianto mengatakan, pihaknya mendapatkan informasi tersebut dan Tim BPBD  langsung ke lokasi TKP  jembatan pasifik (sungai Cipeles).

"Saat ini korban sudah di evakuasi oleh rekan kerjanya, dan di bawa ke RSUD Sumedang. Dan korban hanya menderita memar memar serta luka dibagian tangan saja," pungkasnya ** [Acep Shandy]